15 August 2008

perpisahan



untuk pak abror, yang mungkin mampir di blog kacrut ini..
selamat jalan, selamat bertugas di tempat yang baru...
sukses untuk sampeyan ditugas barunya sebagai nahkoda koran sore Surabaya Post
tak banyak yang bisa terucap kecuali ucapan terima kasih.
terima kasih untuk bimbingannya dan segala keceriaan yang sampeyan bawa untuk menjadikan pabrik lebih `hidup`.

12 August 2008

Babi Pergi Menyanyi



kalau dibaca sekilas dan dengan otak yang dangkal, orang yang membaca stiker ini [dengan tulisan TeamPigGoSong] pasti langsung mikir, `ini stiker kok saru tenan, ga mutu blas, cabul.” dan sebagainya.

tapi kalau punya otak humor dan panjang akal membacanya, dijamin yang baca stiker ini akan senyum mesem [mesum] hahaha…

TeamPigGoSong diartikan Tim Babi Pergi Bernyanyi

[sayang penjelasan untuk Tim Babi Pergi Bernyanyi ga kepotret jelas di kamera..aghhhg kamera hp yang buruk]

10 August 2008

sehat belum tentu bersih

saya nemu pengumuman ini di toilet pabrik tempat saya golek upo.
bersih itu sehat

[saya setuju]

tapi kalau yang ini
tapi sehat belum tentu bersih
saya kok ga mudeng...

aslinya sih dah lama nemunya, sejak mergawe 2004 lalu, cuman kok ya ga pernah perhatian. baru tadi pas pipis dan bawa hp yang ada kemeranya saya sadar. kalau ada yang kacau dengan pengumuman ini.
ya namanya kerja di pabrik kata kata. pengumumannya pun kadang dengan kata kata ala pabrik kata kata

 


 


07 August 2008

KAWOS DARI MAS KW

Kawos dari jakarta. dari mas kw.
suwun mas.

aseek sing nang suroboyo oleh disik, sing jakarta baru jumat...[nikmatnya...]

04 August 2008

gerakan 1000 buku

sekolah menjadi sesuatu yang mahal di republik ini...
banyak pungutan pula...dan pastinya menyusahkan yang miskin
mau membantu meringankannya?? gampang kok caranya.
jadilah orang tua asuh bagi anak anak dari keluarga yang tak mampu
datangi badan-badan sosial, seperti rumah zakat indonesia atau lainnya, sumbanglah beberapa rupiah yang anda punya dan diamanatkan untuk pendidikan anak anak.
cara lain, anda bisa menyumbang buku [baru/bekas, lebih baik baru :)] yang ditujukan ke sini, ke program gerakan seribu buku

kalau kurang jelas anda mampir lah ke blog resmi gerakan seribu buku atau mampir ke komandan gerakan seribu buku.
di situ ada informasi jelas mengenai program ini dan bagaimana cara anda menyumbang.

NB : jangan pelit...ayo nyumbang [ini program nyata],...sayah tahu uang sampeyan banyak :)

01 August 2008

kawos murah




jalan-jalan ke plaza surabaya...
nemu dua kawos murah barang diskonan...Star Wars dan Rolling Stones.[bahannya bagus, sablonannya sip]
masing -masing cuman 20 rebu saja... itupun boleh ngutang teman..
besok baru dibayar..lumayan...

ayo nyumbang buku